MUDIK

MUDIK
SUKABUMI - YOGYAKARTA

Selasa, 11 Juli 2017

TOURING PANGANDRAN
VIA JAMPANG-SURADE


       Hari itu minggu, 9 Juli 2017 kami merealisasikan touring ke Pangandaran walaupun hanya duaan ( Saya + R. Diky Tresnasena ), dengan start dari rumah pukul 06.30 WIB dengan kuda hitam saya Verza tahun 2016 dengan bekal niat dan yang lainnya. Perjalanan kami melalui Jl. Palabuhanratu - Bakbakan lalu sampailah Surade, kemudian TEGAL BULEUD, degan jarak tempuh kira-kira 60 km :






 











Perjalanan kami teruskan ke timur ke arah Cianjur ( Sindang barang - Agrabinta - Cidaun  ) setelah sampai Cisadun pemandangan tampak indah dengan jalan pinggir pantai di sebelah kananya :












 Jalan terasa agak dekat setelah sampai ke Pamengpeuk ( garut ), setelah sampai ke tempat ini tinggal AMBIL JALAN KANAN LURUS TERUS, JANGAN BELOK KIRI ( Menyusuri pinggir pantai ).
Kami sempat terkecoh setelah sampai pertigaan Miramareau, kami ke kiri. Akhirnya kami kembali tetapi ambim yang lurus ( Ke kanan ) arah Santolo. Setelah sampai Cipatujah ( Tasik ) waktu kira-kira pukul 17.00 kami berhenti karena tempatnya indah ( pinggir pantai ) dan kami makan terlebih dahulu karena di situ banyak tempat2 kuliner dengan ikan bakarnya. Dengan ikan 7 ons + cak kangkung + patai 2 + pisang 3 dengan harga Rp. 104.000,00 kami melanjutkan perjanan.
Kami sampai pangandaran ternyata sudah malam kira-kira pukul 19.30, kami berkeliling ke gang dengan tujuan mencari penginapan yang lebih murah, untuk menghemat dompet. Di perjalanan kami disamper tukang ojek/calo dengan motor menanyakan “ingincari penginapan” kamipun meng-iyahkan dan diantar ke penginapan. Setelah sampai di tempat ternyata harga tidak boleh ditawar dia menyatakan harga Rp. 250.000 per kamar per malam sudah biasa. Kamipun segera beres-bers barang ke mamar A.1 :
Di kamar inilah kami istirahat – sholat – tidur walaupiun kenyataannya tidak nyenyak ( sebentar tertidur – sebentar bangun ), mungkin karena perjalanan kami yang terlalu jauh ± 400 km.
Kami bangun ± pagi-pagi rutinitas biasa sholat – mandi – ganti pakaian – jalan pagi sarapan – ke pantai – balik lagi ke pondok – siap siap – kemas – kemas – lalu cabut lagi – Pulang.


Dalam perjalanan pulang kami mencoba jalan baru setelah sampai tegal buleud kami melewati : Cidolog _ Sagaranten_ Sukabumi yang ternyata jarak tempiuhnya pada spedo meter menyatakan 359 KM. Alhamdulillah kami sampai rumah kembali pukul 10.00 WIB malam.


--- Selesai ---

Tidak ada komentar:

Posting Komentar