LIBURAN PLUS MUDIK
Liburan tentunya merupakan acara yang sangat dinantikan semua orang, apalagi sebagain masyarakat yang memang hidup jauh dari tanah kelahirannya. Seperti hanya kami sekeluarga bulan ( 24-24-25-26-27 ) Desember 2017 melaksanakan acara rutin liburan ke kota Yogyakarta sekaligus menjenguk orang tua yang alhamdulillah masih satutunya ( Ibu ) tetep sehat, walapun sudah banyak perbedaan segalanya karena usia. Liburan pada akhir Desember 2017 ini sangat special karena adik ipar ( Suhendar syarief sekeluarga ) menyusul dan berkenan menginap di rumah walaupun cuma 2 malam. Sehingga liburan kali ini kami setiap harinya tidak pernah di rumah ibu kergan, akan tetapi menggunakan waktunya untuk mengunjungi berbagai tempat wisata menemani adik ipar. Tempat-tempat wisata yang kami kunmjungi adalah sebagai-berikut :
1. Borobudur
Sudah terlalu lama dan banyak perubahan insfratruktur mungkin berangkat kami sempat nyasar sampai ring-road yogya kembali dalam melalukan perjalanan ke Borobudur, walaupun akhirnya ketemu juga. Kami ( Agus/Ayah-Suharyati/Ibu-Fanny P.-DeanaP. ) dan Keluarga Henda ( Bi Yuyun-Dina-Janis ) sampailah ke Candi Borobudur kira-kira pukul 14.00.
Pulang Pukul 16.00 berniat mampir/melewati saja ke Malioboro, tetapi gagal karena tidak hapal jalan di pusat kotanya dan macet kesana-kemari, akhirnya langsung pulang dan ke-esokan harinya baru melanjutkan ke Malioboro.
Hampir seharian kami di Malioboro, dari pagi sampai sore jalan-jalan seputar Malioboro, sehingga sempat Sholat Dhuhur di masjid Gubernuran di komplek pusat kota Malioboro. Kembali ke Bantul pukul kira-kira 15.00 mampir ke Alun-alun Paseban Bantul dengan berbagai atraksi permainan anak-anaknya sehunga sempat Sholat magrib di Masjid Paseban Bantul.
2. Pantai Selatan Bantul
Hampir tiap pagi kami menikmati pantai selatan bantul, karena rumah leluhur kami dekat dengan pantai selatan kira-kira 3 km. banyak tempat wisata baru di pantai selatan : Samas ( unggulan : terminal yang mulai usang )-Goa cemara ( unggulan : tempat renang dan pasar )- P. Baru Kuwaru - P. Baru ( unggulan : Mobil ATV dengan sewa Rp. 40.000 selama 15 menit, kira-kira 4 putaran ). Murah dan menarik bukan,..... hayo sedulur kunjungi pantai selatan yang makin ngetooooooop....! dengan tambak udang, kebun bunga matahari dan kebun buah naganya.
3. Yogya Bay
Info dari adik ( Aris Wobowo dan keluarga ) yang waktu itu ikut mudik juga, ternyata do Yogya ada tempat wisata baru yaitu YOGYA BAY. Tempat ini berlokasi di sebelah STADION Maguwoharjo Babarsari Sleman. Jadi dari Bantul ke arah solo lewat Jalan layang - lalu belok ke kiri. Merupakan tempat mainan khusus wahana-wahana air yang konon katanya terbesar se-Asia,..... Wahhhhhhh Muaaaannntap. Dengan biaya masuk Rp. 125.000,00 per orang kamipun dengan dua keluarga masuk dan mencoba berbagai maianan yang ada di sana : Laut mini buatan dengan ombak buatannya yang nyala setiap 30 sekali- Srodotan karpet - Water Boom biru yang luar biasa - Water Boom Merah yang sangat luar biasa. Walaupun tidak semua sempat kami kunjungi kami sangat puas.
3. Tebiung Breksi
Tebung Breksi, lokasinya dari Bantu ke arah Solo tepat candi Prambanan Belok ke Kanan. tempat ini juga baru bagi kami. Sewaktu kami ke sana tempat ini ternyata sudah penuh orang dengan kendaraan roda 4 dari berbagai daerah. Tempat ini indah, dengan hiburan Band yang selalu mengumandang, mobil ofroadnya dan motor ofroadnya.
Liburan kakak saat ada janis...🙌🏻😁😘
BalasHapus